Pedullà: Juventus Targetkan Dua Striker Baru Pada Januari: Muani dan Zirkzee

Bursa transfer Juventus semakin menggeliat dengan kemungkinan besar perekrutan ganda untuk memperkuat lini serang mereka pada musim dingin 2025 ini.

Setelah kabar soal cedera baru yang dialami Arkadiusz Milik dan masa depan Dusan Vlahovic yang masih belum pasti, Bianconeri bergerak cepat untuk mencari solusi.

Juventus Siap Rekrut Joshua Zirkzee dan Kolo Muani

Menurut laporan dari pakar bursa transfer Alfredo Pedullà di platform X, bahwa Juventus telah memantau situasi Randal Kolo Muani selama hampir 20 hari terakhir.

Pemain Paris Saint-Germain itu dianggap sebagai salah satu target utama untuk memperkuat lini depan Bianconeri.

Namun, keberhasilan merekrut Kolo Muani tergantung pada beberapa faktor, termasuk situasi finansial klub dan negosiasi dengan PSG yang mungkin tidak akan mudah.

Selain Kolo Muani, nama Joshua Zirkzee juga terus disebut-sebut dalam perburuan striker Juventus.

Mantan anak asuh Thiago Motta di Bologna ini dinilai cocok dengan gaya permainan sang pelatih. Penampilannya di Manchester United memang belum memuaskan, tetapi Bianconeri melihat potensi besar untuk mengembalikan performa terbaiknya.

Dilema Dusan Vlahovic

Di sisi lain, masa depan Dusan Vlahovic di Juventus menjadi sorotan.

Meski menjadi pencetak gol terbanyak klub musim ini, performanya yang belum konsisten serta spekulasi tentang kecocokannya dengan gaya permainan Thiago Motta membuat Juventus harus mempertimbangkan berbagai opsi.

Instabilitas situasi kontrak Vlahovic juga bisa memengaruhi keputusan akhir klub.

Komentar Alfredo Pedullà

Pedullà menyoroti pentingnya langkah Juventus untuk memperkuat lini serang:

“Juventus telah mengikuti Kolo Muani selama hampir 20 hari,” ujar Pedullà.

“Setelah cedera baru Milik, kebutuhan Juventus akan striker baru (atau bahkan Dua) sangat mendesak. Kolo Muani menjadi target yang terus dipantau, dan ada juga pembicaraan tentang Zirkzee. Mengabaikan kebutuhan ini bisa menjadi kesalahan besar bagi klub.”

Bursa transfer Januari menjadi momen krusial bagi Juventus untuk memperkuat lini serang.

Dengan berbagai rintangan yang ada, termasuk negosiasi yang rumit dan situasi pemain saat ini, Bianconeri harus bergerak cepat dan cermat.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*