Resmi: Juventus Umumkan Pemutusan Kontrak Danilo

Juventus secara resmi telah mengonfirmasi bahwa kapten mereka, Danilo, telah meninggalkan klub setelah mencapai kesepakatan pemutuskan kontrak dengan persetujuan bersama.

Kepergian ini menandai akhir dari perjalanan Lima setengah tahun sang bek bersama Bianconeri.

Danilo Tinggalkan Juventus Setelah Lima Setengah Tahun

Danilo, yang kini berusia 33 tahun, mengakhiri masa baktinya bersama Juventus dengan torehan prestasi yang tidak sedikit.

Selama berada di Turin, ia berhasil meraih gelar Serie A dan Dua trofi Coppa Italia, menjadi bagian penting dari lini pertahanan Bianconeri selama beberapa musim terakhir.

Dalam pengumumannya, Juventus menegaskan bahwa pemutusan kontrak ini tidak akan berdampak pada keuangan klub, mengingat Danilo sepakat untuk pergi tanpa kompensasi.

Perpisahan Emosional dengan Fans Juventus

Sebelum pengumuman resmi dari klub, Danilo telah mengucapkan salam perpisahan kepada para penggemar melalui pesan emosional yang ia unggah di media sosial pada Senin pagi.

Dalam pesannya, ia berterima kasih atas dukungan luar biasa yang ia terima selama mengenakan seragam hitam-putih, sekaligus mengenang momen-momen spesial yang ia alami bersama klub.

Kembali ke Brasil: Gabung Flamengo

Danilo dipastikan akan kembali ke tanah kelahirannya, Brasil, untuk bergabung dengan Flamengo.

Meskipun sebelumnya ia sempat santer dikaitkan dengan kepindahan ke Napoli, yang saat ini berada di puncak klasemen Serie A di bawah Antonio Conte, sang pemain kemudian lebih memilih pulang kampung ke Brasil untuk alasan pribadi.

Flamengo telah menyiapkan kontrak berdurasi dua tahun bagi bek veteran tersebut.

Era Baru Juventus: Kedatangan Renato Veiga Telah Diumumkan

Kepergian Danilo membuka jalan bagi Juventus untuk mengumumkan rekrutan baru mereka di bursa transfer Januari ini, yakni Renato Veiga.

Pemain muda asal Portugal ini telah resmi diumumkan sebagai bek baru Bianconeri setelah menjalani serangkaian tes medis di Turin pada Senin pagi.

Dia bergabung dengan Juventus dalam kesepakatan pinjaman berbayar dari Chelsea hingga akhir musim 2024/25.

Renato Veiga menjadi rekrutan ketiga Juventus di bursa transfer Januari, setelah kedatangan Randal Kolo Muani dari PSG dan Alberto Costa dari Vitoria Guimaraes.

Kehadiran Veiga diharapkan mampu menambah kedalaman skuad Bianconeri, terutama di sektor pertahanan yang kini kehilangan sosok pemimpin seperti Danilo.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*