
Federico Gatti tampil luar biasa saat Juventus menang 2-1 atas PSV Eindhoven di leg pertama play-off Liga Champions 2024-25.
Bek tengah Bianconeri itu dinobatkan sebagai MVP (Most Valuable Player) alias pemain terbaik berkat kontribusinya dalam proses gol pembuka Juventus sekaligus memainkan peran krusial di lini belakang
Setelah menerima penghargaan tersebut, Gatti langsung mengirimkan pesan penuh semangat kepada para suporter melalui video yang diunggah di akun resmi Juventus via Juventusnews24.com.
“Kita belum selesai, masih ada leg kedua di Eindhoven. Kami akan berjuang sampai akhir!”, tegas Gatti, yang langsung disambut antusias oleh para tifosi.
Performa Gatti yang Cemerlang
Dalam pertandingan tersebut, Gatti tidak hanya solid dalam bertahan, tetapi juga berperan aktif dalam membantu serangan.
Gol pembuka Juventus, yang dicetak oleh Weston McKennie, bermula dari aksi impresif Gatti di sisi kanan.
Ia berhasil memenangkan duel fisik, merebut bola, dan memberikan umpan matang kepada McKennie yang diselesaikan dengan tendangan keras ke sisi atas gawang.
Keberanian dan ketenangan Gatti dalam mengantisipasi serangan PSV membuatnya menjadi pilar utama di lini belakang Juventus.
Bahkan, di saat tekanan meningkat usai gol penyama kedudukan dari Ivan Perisic, Gatti tetap tampil tenang dan mampu memimpin pertahanan dengan baik.
Fokus ke Leg Kedua
Dalam pesannya, Gatti menegaskan bahwa meski Juventus unggul secara agregat, leg kedua di Eindhoven tidak akan mudah.
“Kemenangan di Turin penting, tetapi kami tahu bahwa leg kedua akan lebih berat. PSV adalah tim yang agresif dan berbahaya. Kami harus tetap fokus dan bermain dengan hati serta kepala dingin,” ujarnya.
Pelatih Juventus, Thiago Motta, juga memberikan pujian kepada Gatti dalam konferensi pers usai pertandingan.
“Gatti menunjukkan karakter dan kualitas luar biasa malam ini. Dia tidak hanya bertahan dengan sangat baik, tetapi juga membantu tim dalam momen-momen krusial. Pemain seperti dia adalah contoh bagi semua.” Kata Motta.
Leave a Reply