Nicolo Savona Dilirik Dua Raksasa Bundesliga: Juventus Siap Berpisah?

Situasi Nicolo Savona di Juventus tengah menjadi sorotan, setelah laporan eksklusif dari JuveFC menyebutkan bahwa Dua klub raksasa Bundesliga, Borussia Dortmund dan Bayer Leverkusen, tengah memantau perkembangan sang bek kanan muda itu.

Savona, pemain jebolan akademi Juventus, sempat mencuri perhatian saat dipromosikan dari tim Next Gen ke skuad utama pada awal musim lalu.

Berkat performa impresifnya, ia berhasil merebut posisi utama di sisi kanan pertahanan, bahkan membuat Danilo, sang mantan kapten terpinggirkan, yang akhirnya memilih hengkang secara kontroversial di pertengahan musim.

Namun, nasib Savona berubah drastis dalam beberapa bulan terakhir. Cedera beruntun membuatnya kehilangan ritme dan tempat di tim utama Juve.

Penampilannya pun dianggap menurun dalam beberapa pertandingan penting. Setelah kepergian Thiago Motta yang sempat mempercayainya, pelatih anyar Igor Tudor tampaknya kurang tertarik untuk mengandalkannya dalam skema 3-4-2-1 yang menjadi andalan.

Savona Dilirik Dortmund dan Leverkusen

Dengan Juventus tengah merencanakan penguatan skuad di jendela transfer musim panas mendatang, nama Savona kini masuk daftar jual.

Kebutuhan akan dana segar untuk mendatangkan pemain baru membuat klub terbuka terhadap tawaran yang masuk, meski tidak berniat melepas sang pemain dengan harga murah.

Dari sumber internal Juventus (via Juvefc.com), diketahui bahwa Borussia Dortmund dan Bayer Leverkusen telah mengirimkan tim pemandu bakat untuk memantau Savona sejak awal musim.

Keduanya dikenal sebagai klub yang cermat dalam membina talenta muda, dan Savona dianggap sesuai dengan filosofi permainan cepat dan menyerang yang mereka usung.

Meski belum ada penawaran resmi yang diajukan, potensi transfer ini diprediksi akan menjadi salah satu saga panas bursa transfer musim panas 2025.

Statistik Musim Ini dan Potensi Masa Depan

Musim ini Savona telah mencatatkan 33 penampilan di semua kompetisi, menyumbangkan dua gol dan satu assist, angka yang cukup menjanjikan untuk seorang bek kanan berusia 22 tahun.

Dengan usia muda, pengalaman bermain di Serie A, serta potensi berkembang yang masih tinggi, tak heran jika Savona menjadi rebutan klub-klub besar Eropa.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*